Menurut pandangan saya, keadilan merupakan sebuah kondisi di mana kita dapat menempatkan, menyesuaikan dan mengklarifikasikan mana yang merupakan hak dan mana yang merupakan kewajiban, mana yang benar itu benar dan yang salah itu salah. Jadi, jika kita berbuat adil atau menegakkan keadilan harus dapat mengklarifikasi dulu manakah yang disebut hak dan manakah yang disebut kewajiban.
Dengan keadilan, kita dapat melaksanakan segala kegiatan dan aktifitas kita dengan aman dan lancar juga terkendali. Dengan keadilan juga, kita dapat lebih selektif dalam menjalani sepak terjang kehidupan.
Banyak sekali yang kita dapatkan dari sebuah keadilan. Tak dapat dibayangkan jika keadilan sudah lagi tiada berpihak dengan kita. Untuk menjaga semua itu, tentulah kita sebagai manusia yang memiliki hati nurani menjaga dan melestarikan esensi keadilan demi terwujudnya kehidupan yang aman dan tenang.
Semua itu tidak akan pernah terwujud jika kita tidak pernah bersatu untuk mempertahankan sebuah keadilan yang merupakan harga mati yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Maka dari itu, bersatulah demi mewujudkan keadilan yang begitu didamba-dambakan.
Allahu A’lam
Komentar
Posting Komentar